Yogyakarta, 21 Maret 2024 – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) melalui Direktorat Pemasaran Pariwisata Regional I berkolaborasi dengan maskapai Australia Qantas Airways guna mempromosikan brand pariwisata Wonderful Indonesia dalam kegiatan “Qantas – Best of Asia Day” yang berlangsung di Qantas Campus Sydney, Australia, pada 12 Maret 2024.

Lebih lanjut, Menparekraf Sandiaga mengatakan Biro Statistik Australia (ABS) mencatat ada sekitar 1,37 juta warga Australia mengunjungi Indonesia pada tahun 2023. Sementara, sebanyak 1,26 juta memilih berwisata ke Selandia Baru. Hal tersebut menunjukkan bahwa Indonesia naik peringkat menjadi negara tujuan wisata utama Australia untuk pertama kalinya dalam 50 tahun.

Keikutsertaan Indonesia dalam “Qantas – Best of Asia Day” diwujudkan dalam aktivitas promosi Destinasi Super Prioritas di sekitar Bali, khususnya Yogyakarta, Lombok, dan Labuan Bajo dengan Bali sebagai penghubung. Fokus pada ketiga destinasi tersebut berdasarkan minat pasar Australia, kedekatan jarak dengan Bali (proximity), aksesibilitas, serta atraksi yang tersedia di destinasi tersebut.

“Ini kesempatan yang sangat baik bagi Indonesia untuk mempromosikan keunikan dan keindahan Indonesia kepada agen-agen di Australia, dan dengan ikut sertanya negara-negara pesaing kita dalam acara tersebut, kita tidak boleh menyia-nyiakan kesempatan ini,” kata Menparekraf Sandiaga.

Kunjungan Turis Asing ke Yogyakarta

Badan Pusat Statistik (BPS) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menyebut jumlah kunjungan wisatawan mancanegara atau turis asing mengalami kenaikan. Terbanyak dari turis Asia hingga Amerika Serikat. Kunjungan wisman ini terus bertambah berkat dibukanya pintu kedatangan penumpang di Yogyakarta International Airport (YIA) sejak bulan April 2022.

Pada Bulan September 2023 tercatat 11.855 kunjungan wisatawan mancanegara ke D.I. Yogyakarta.. TPK hotel bintang Bulan September 2023 berada pada angka 58,99 persen dan hotel non bintang sebesar 23,65 persen. Jelang musim mudik dan libur Idhul Fitri, pemerintah Yogyakarta juga telah melakukan berbagai persiapan menyambut wisatawan.

Beberapa diantaranya adalah perbaikan jalan, menyiapkan akses tol Solo-Yogyakarta serta menyiapkan skema lalu lintas agar tidak terjadi penumpukan kendaraan dan wisatawan tetap nyaman berada di Yogyakarta.

 

 

 

Tim Komunikasi Publik, BPOB
By Published On: Friday, 22 March 2024Views: 377

Share This Story, Choose Your Platform!

Ayo, Berwisata #DiIndonesiaAja

Selama berbulan-bulan berada di rumah, Sobat Pesona tentu sudah rindu traveling, bukan? Nah, bagi Sobat Pesona yang hendak merencanakan liburan setelah pandemi, tak usah jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan pengalaman berwisata yang menyenangkan. Sebab, berwisata #DiIndonesiaAja juga bisa memberikan pengalaman liburan yang tak kalah mengesankannya dengan berwisata ke luar negeri, lho!