Sambal Tumpang Mbah Mitro, Cita Rasa Istimewa Tanpa Penyedap Rasa

Sambal Tumpang khas kabupaten Boyolali ini harus Anda coba jika sedang berkunjung ke Boyolali. Kamu bisa datang dan mencoba kuliner ini di Sambal Tumpang Mbah Mitro.

Warung yang sudah berdiri sejak 15 tahun yang lalu, Warung Mbah Mitro ini terletak di sebelah timur tugu batas kota Boyolali, atau di Jl. Pandanaran, Banaran, Boyolali. Kamu bisa dengan mudah kok menemukan lokasinya karena ada di pinggir jalan raya.

Warung yang berdindingkan kayu ini tidak cuma menjual nasi tumpang tapi juga bubur untuk pengganti nasi. Meskipun tanpa penyedap rasa, kliner mbah Mitro baru-baru ini viral akan kelezatannya. Dalam penyajiannya, Sambal Tumpang Mbah Mitro ditambahkan kecambah, pepaya, dan daun adas yang dipadukan serutan kelapa. Dan tahukah kamu, daun adas ini disebut-sebut dapat melancarkan pencernaan loh, untuk soal rasa sih tidak perlu diragukan lagi seperti pengakuan food vlogger Babahe.

Buat kamu yang ingin menikmati bubur tumpang Mbah Mitro hanya perlu merogoh kocek Rp. 6.000,- saja, untuk tambahan menunya akan ada ayam atau telur sebagai pendamping sambal tumpang. Sedangkan untuk Nasi Tumpang, kamu perlu merogoh kocek Rp. 8.000,- dan tentu bisa menambah telur atau ayam juga sebagai pelengkap ya.

Menariknya, kamu bisa datang ke warung Mbah Mitro setiap hari loh, mereka buka dari Pk. 15.00 sampai Pk. 19.00, warung akan libur jika badan Mbah Mitro tidak sehat atau kecapean. 

By Published On: Senin, 24 April 2023Views: 829

Share This Story, Choose Your Platform!

Ayo, Berwisata #DiIndonesiaAja

Selama berbulan-bulan berada di rumah, Sobat Pesona tentu sudah rindu traveling, bukan? Nah, bagi Sobat Pesona yang hendak merencanakan liburan setelah pandemi, tak usah jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan pengalaman berwisata yang menyenangkan. Sebab, berwisata #DiIndonesiaAja juga bisa memberikan pengalaman liburan yang tak kalah mengesankannya dengan berwisata ke luar negeri, lho!