Untuk menjadikan desa wisata melek secara digital

Magelang, 6 November 2023 – Direktur Destinasi Pariwisata BPOB, Nesya Amelia, membuka Pelatihan dan Pengembangan Media Sosial dan Digital Marketing di DPSP Borobudur yang dilaksanakan di Balkondes Borobudur pada 6 November 2023. Pelatihan ini bertujuan agar desa wisata melek secara digital.

“Borobudur merupakan daya tarik yang besar, diselenggarakannya pelatihan ini agar kawan-kawan semakin memahami tentang kegunaan media sosial. Tidak hanya punya akunnya saja, tetapi dijelajahi fitur yang ada guna meningkatkan wisatawan. Karena jaman sekarang semua serba online, kita bisa mengundang wisatawan mancanegara dengan beberapa langkah saja” ujarnya sekaligus membuka acara pelatihan.

pelatihan medsos

Desa wisata sekitar Candi Borobudur memiliki potensi dalam pengembangannya, hal ini jika dilakukan transformasi digital akan membuat kunjungan meningkat. Dengan memanfaatkan META kita dapat mertarget wisatawan mancanegara sesuai dengan apa yang diharapkan, selain itu website desa wisata juga sangat berpengaruh karena website menjadi pintu gerbang bagi para calon wisatawan.
“Transformasi digital sangat penting, teman-teman semua punya media sosial tetapi hanya sedikit yang mempunyai website. Padahal website itu sama pentingnya dengan media sosial seperti instagram dan facebook. Website bisa memberikan informasi jauh lebih lengkap dengan mengunggah artikel tentang desa wisata kita” kata Irwan Tamrin, selaku Narasumber pelatihan tersebut.

Harapannya selain memahami seluk beluk media sosial, para pelaku pariwisata mulai peduli dengan reviu yang ada di google. Meningkatkan rating ataupun reviu di google dapat berpengaruh signifikan untuk perkembangan desa wisata, wisatawan baik mancanegara ataupun nusantara saat ini juga memperhatikan reviu ataupun ulasan

By Published On: Selasa, 7 November 2023Views: 501

Share This Story, Choose Your Platform!

Ayo, Berwisata #DiIndonesiaAja

Selama berbulan-bulan berada di rumah, Sobat Pesona tentu sudah rindu traveling, bukan? Nah, bagi Sobat Pesona yang hendak merencanakan liburan setelah pandemi, tak usah jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan pengalaman berwisata yang menyenangkan. Sebab, berwisata #DiIndonesiaAja juga bisa memberikan pengalaman liburan yang tak kalah mengesankannya dengan berwisata ke luar negeri, lho!