KAI terus menambah layanan antigen di stasiun KA. Data terkini, telah hadir di 75 stasiun (Jawa dan Sumatra), tambahan stasiun tersebut adalah Stasiun Cilacap dan Wonokromo.
Jadi #SahabatKAI yang akan melakukan perjalanan naik KA antarkota, semakin dimudahkan untuk mendapatkan layanan skrining antigen. Apalagi dengan tarifnya yang terjangkau sebesar Rp45.000,- dan masa berlaku 1×24 jam dari pengambilan sampel. Pastikan sebelumnya melakukan vaksin covid-19, minimal dosis pertama. Bagi anak usia di bawah 12 tahun, juga wajib melakukan skrining rapid antigen.
Dan jangan lupa untuk menyisihkan waktu yang cukup saat melakukan skrining antigen, terutama di akhir pekan untuk menghindari kepadatan antrean. Naik kereta api, pilihan moda transportasi paling aman dan nyaman!
Sumber : https://www.instagram.com/p/CXIa2CHFDDT/?utm_source=ig_web_copy_link