BOB- Badan Otorita Borobudur (BOB) berkolaborasi dengan Pewarta Foto Indonesia (PFI) Yogyakarta menggelar pameran fotografi bertajuk JAWIMAJINASI di Kawasan Kota Lama, Semarang, Jawa Tengah. Pameran yang menampilkan sekitar 300 lebih karya foto dokumentasi sejumlah destinasi wisata di Jawa Tengah ini akan berlangsung mulai tanggal 27 September sampai 2 Oktober 2022.

Sejumlah titik lokasi Kota Lama, Semarang yang digunakan untuk berpameran, yaitu Gedung Oudetrap, Taman Srigunting dan Rumah Akar atau yang dikenal juga dengan sebutan Tembok Akar. JAWIMAJINASI berasal dari dua suku kata, yaitu Jawi atau bahasa ‘tinggi’ (kromo alus) untuk sebutan Pulau Jawa dan Imajinasi yang berarti daya pikir untuk membayangkan atau menciptakan gambar (foto, lukisan, karangan, dan lainnya) berdasarkan kenyataan atau pengalaman.


JAWIMAJINASI juga dapat diartikan sebagai pameran fotografi tentang Imaji atau bayangan dari kultur masyarakat Jawa, khususnya yang berhubungan dengan pariwisata dan kebudayaan. Direktur Utama Badan Otorita Borobudur (Dirut BOB) Ir Indah Juanita, mengatakan pameran fotografi ini untuk memperingati Hari Pariwisata Sedunia.
“Pameran JAWIMAJINASI ini diselenggarakan untuk memperingati Hari Pariwisata Sedunia yang diperingati setiap tanggal 27 September 2022. Akan menampilkan sekitar sekitar 300 foto destinasi wisata yang masuk ke dalam daerah Koordinasi BOB,” ujar Indah Juanita, dalam pidato sambutannya saat membuka Pameran Fotografi JAWIMAJINASI di Gedung Oudetrap, Kota Lama, Semarang, 27 September 2022. RTP Indoslot

BOB memiliki wilayah kerja di tiga Destinasi Pariwisata Nasional (DPN), yaitu Yogyakarta Borobudur, Semarang Karimunjawa, dan Solo Sangiran. Di tiga DPN tersebut kaya akan sejumlah sector, seperti destinasi wisata, produk ekonomi kreatif, dan seni budaya. “Pameran ini diharapkan dapat memberikan dorongan untuk bangkitnya sektor industri pariwisata danekonomi kreatif .

“Mari kita dukung pameran fotografi Jawimajinasi yang luar biasa ini,” harapnya. Pameran ini menghadirkan foto-foto dokumentasi pariwisata dari beberapa daerah di Jawa Tengah, seperti Semarang, Kudus, Jepara, Solo Raya, Wonosobo, Banjarnegara, Dataran Tinggi Dieng dan Boyolali. Selain itu ditampilkan juga sejumlah karya foto destinasi pariwisata dari Jawa Timur, yaitu
Pacitan.

Kurator JAWIMANINASI, Ismar Patrizki mengungkapkan, pameran terbagi atas dua format, yaitu di dalam ruangan (indoor) dan luar ruangan (outdoor). Selain itu pameran ini juga akan memberikan kesan yang berbeda dari pameran-pameran fotografi pariwisata yang pernah ada.

“ Akan ada sebanyak 214 foto yang dicuplik dari 57 foto cerita disajikan dalam pameran foto JAWIMAJINASI. Foto-foto tersebut merupakan kumpulan imaji fotografi tentang situasi dan kondisi terkini adaptasi dan kultur tradisi semesta Jawa nan lestari,” ungkap Ismar dalam Kuratorialnya.

Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno mengajak seluruh masyarakat untuk dapat menghadiri pameran fotografi yang menarik ini. “Mari terus belajar dan berkolaborasi untuk Bersama-sam berperan aktif dalam pemulihan ekonomi
kreatif melalui sector pariwisata dan ekonomi kreatif . Bersama kita pulih lebiih cepat, bangkit lebihkuat. Salam pesona Indonesia,” ajak Sandiaga Uno.

Pameran ini dibuka oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan dihadiri tamu undangan lainnya. Akan ada rangkaian pameran Jawimajinasi meliputi Coaching Clinic untuk masyarakat sosial media, Talk Show bertajuk Imajinasi Bentang Alam Dalam Catatan Pelawat Masa Lampau, dan Performing Arts seperti Soegi Bornean, Gambang Semarang, Jazz Ngisor Ringin dan Musik Keroncong.

Kegiatan pendukung Pameran Fotografi JAWIMAJINASI. Selain diselenggarakan Pameran Fotografi Pariwisata JAWIMAJINASI, akan digelar sejumlah kegiatan menarik, yaitu
1. Peluncuran buku fotografi JAWIMAJINASI, 27 September 2022
2. Penampilan Musisi Soegi Bornean, 27 September 2022
3. Coaching Clinic Fotografi dan Videografi dengan tema Hunting Pasar dan Bersukaria Merekam
Kota, 28-29 September 2022. Narasumber Bagus Tikus (Konten Creator) dan Yogi Fajri ( Tour
Organizer)
4. Penampilan Kesenian Gambang Semarang oleh Gambang Semarang Art Community (GSAC), 1
Oktober 2022
5. Penampilan Grup Musik Jazz Ngisor Ringin, 2 Oktober 2022

By Published On: Tuesday, 27 September 2022Views: 605

Share This Story, Choose Your Platform!

Ayo, Berwisata #DiIndonesiaAja

Selama berbulan-bulan berada di rumah, Sobat Pesona tentu sudah rindu traveling, bukan? Nah, bagi Sobat Pesona yang hendak merencanakan liburan setelah pandemi, tak usah jauh-jauh ke luar negeri untuk merasakan pengalaman berwisata yang menyenangkan. Sebab, berwisata #DiIndonesiaAja juga bisa memberikan pengalaman liburan yang tak kalah mengesankannya dengan berwisata ke luar negeri, lho!